JAWA KILAT
Mode Gelap
Artikel teks besar

Bandingkan Istri Sah dengan Inara, Insanul Fahmi Dikecam Publik

Bandingkan Istri Sah dengan Inara, Insanul Fahmi Dikecam Publik
Insanul bersama Mawa yang kini tengah diterpa isu orang ketiga (Dok. Ist) 


JawaUpdate.com - Polemik hubungan antara Insanul Fahmi dan Inara Rusli kembali menjadi sorotan publik. 

Insanul yang belakangan memilih buka suara mengenai alasan ia menikahi Inara secara siri, justru memicu kemarahan warganet. Penyataan pengusaha muda itu dianggap menyudutkan istri sahnya, Wardatina Mawa.

Dalam sebuah podcast di kanal YouTube dr. Richard Lee pada Rabu, 26 November 2025, Insanul menceritakan dinamika rumah tangganya. 

Ia menyebut bahwa Mawa sebenarnya merupakan istri yang baik, cerdas, dan mampu mengurus anak dengan baik. Namun, menurutnya, mereka memiliki ketidakcocokan dalam hal komunikasi.

Insanul mengeluhkan bahwa Mawa sering tidak menjaga intonasi ketika berbicara dengannya. Tekanan pekerjaan yang berat ditambah gaya komunikasi yang menurutnya kurang tepat membuat hubungan mereka semakin renggang.

"Aku cuma minta di rumah itu, tolong ya kita kalau komunikasi, intonasinya dijaga dari segi pemilihan bahasa dan momentum. Pressure aku di luar udah banyak dari dulu," lanjutnya. 

Insanul kemudian menyebut bahwa ia menemukan sifat yang selama ini ia cari pada diri Inara Rusli. 

Menurutnya, Inara memiliki kelembutan, tutur kata yang lebih terjaga, serta mampu membaca situasi dan momentum dalam berkomunikasi. Hal inilah yang membuatnya merasa cocok secara emosional.

"Aku waktu itu ngelihat (Inara) kayak ada hal-hal yang selama ini aku butuhkan. Kayak soal kelembutan, cara ngomong yang betintonasi, pemilihan kata, dan momentum," sambungnya.

Pernyataan ini membuat warganet geram karena dianggap membandingkan kedua perempuan tersebut secara tidak pantas, terutama mengingat dirinya masih berstatus suami sah dari Mawa saat menikahi Inara secara siri.

Masalah ini kini berlanjut ke ranah hukum. Wardatina Mawa resmi melaporkan suaminya, Insanul Fahmi, serta Inara Rusli ke SPKT Polda Metro Jaya pada Minggu, 23 November 2025. Ia mengaku telah menyerahkan semua bukti kepada pihak berwajib.

Salah satu bukti yang diserahkan adalah rekaman CCTV dugaan perzinahan di rumah Inara. Rekaman tersebut disebut-sebut diperoleh dari Virgoun, mantan suami Inara, yang kemudian diberikan kepada Mawa.

Langkah hukum yang diambil Mawa mendapat dukungan luas dari masyarakat, terutama setelah pernyataan Insanul yang dianggap tidak sensitif dan menyakiti perasaan istri sahnya.

Posting Komentar